Jumat, 22 Maret 2019

SANIA EKSA ANGGINA

“MUTIARA KATA INDAH UNTUK GURU DAN ORANGTUAKU”
(Tugas Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti)



Nama                    : Sania Eksa Anggina
Kelas                     : 7F
No. Absen             : 26

IBU…
Kasihmu sepanjang masa
Layaknya isi bumi ini
Kau adalah mentari di siang hari
Kau adalah rembulan di malam hari

Terimakasih atas kasih cinta dan perjuanganmu terhadapku
Mengandungku
Melahirkanku
Menyusuiku
Mendidikku

Ingin mu memang sangat sederhana
Hanya ingin melihat anakmu ini menjadi yang terbaik dimatamu
Namun tingkahku
Egoku
Kesalahanku membuat inginmu seakan buyar

Kau selalu menyimpan tangismu
Dalam senyum dibibir manismu itu
Kau selalu menyembunyikan rasa sayangmu di amarahmu
Kau salalu memaafkan kesalahan apapun yang anakmu ini perbuat

Ibu…
Jika sewaktu kecil kau selalu bicara
Jika setelah hujan pasti ada pelangi
Dan setiap pelangi itu muncul pasti datang bidadari

Dan kini aku tau kaulah bidadari itu
Ibu temani aku sampai aku berhasil
Membuat bibir manismu tersenyum karena kesuksesanku
Ibu kau adalah malaikat tak bersayapku


BAPAK, IBU GURU…
Kau adalah panutanku
Kau pembimbingku
Kau pengajarku
Kau pula pendidikku

Guru, demikianlah panggilanmu
Kata orang “digugu dan ditiru”
Perkataanmu juga perbuatanmu
Untuk anak didikmu

Guru…
Tanpa kau, bangsa tak punya aset berharga
Aset generasi yang berpengetahuan nan berilmu
Yang mampu membawa perubahan bangsa



Tidak ada komentar:

Posting Komentar